Laporan pemerintah: Angka harapan hidup di Australia turun untuk kali pertama sejak 1990-an

2024-07-06 13:46:13   来源:新华社

JUDUL: Laporan pemerintah: Angka harapan hidup di Australia turun untuk kali pertama sejak 1990-an

SHOOTING TIME: 3 Juli 2024

DATELINE: 6 Juli 2024

DURASI: 00:01:07

LOKASI: Canberra

KATEGORI: KESEHATAN


SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan sebuah apotek di Australia

2. Berbagai cuplikan warga Australia membeli obat di apotek

3. Berbagai cuplikan orang lanjut usia melintasi jalan

4. Berbagai cuplikan Calvary Hospital


STORYLINE:

Angka harapan hidup di Australia turun untuk pertama kalinya dalam hampir 30 tahun selama pandemi COVID-19, seperti diungkapkan sebuah laporan pemerintah.

Australian Institute of Health and Welfare (AIHW) pada Selasa (2/7) merilis laporan utama dua tahunan terbarunya tentang kesehatan masyarakat Australia.

Laporan tersebut mengungkapkan bahwa harapan hidup seorang anak yang lahir di Australia antara 2020 hingga 2022 adalah 81,2 tahun untuk laki-laki dan 85,3 tahun untuk perempuan, turun 0,1 tahun untuk keduanya dibandingkan dengan anak-anak yang lahir antara 2019 hingga 2021.

Menurut AIHW, hal itu menandai pertama kalinya angka harapan hidup di Australia turun sejak pertengahan 1990-an.  

Laporan tersebut mengaitkan penurunan itu dengan peningkatan kematian di Australia pada 2022, yang hampir separuhnya disebabkan oleh COVID-19. 


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Canberra.

(XHTV)

【记者:刘若诗,Zhang Jianhua, Zhang na 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/d075bdc7b5069b003b18c5d8e6a762dabc9f3a394fc2cda0/1720244773000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD